Mengurangi Kosumsi Garam Dapat Menurunkan Berat Badan

Hadi M Assegaf
0

Ceredas Yes!!- Setiap sajian makanan pasti memiliki kandungan garam, sebagai cita rasa yang membuat penikmat makanan tergiur akan rasanya. Garam selalu digunakan hampir disemua jenis olahan makanan, baik makanan rumahan, makanan cepat saji, bahkan makanan instan. Makanan tanpa garam bak nasi tanpa lauk, "Kurang Sedap".


Ilustrasi: Garam Dapur

Namun siapa sangka, penyebab naik nya berat badan tidak hanya pada makanan yang berlemak dan berkalori tinggi, namun juga pada makanan yang banyak mengandung garam, mengkonsumsi makanan yang mengandung garam dengan berlebihan dapat menyebabkan kegemukan, dilansir dari situs kesehatan hello sehat, mengkonsumi makanan yang mengandung garam dengan berlebihan akan meningkatkan risiko terhadap kegemukan, penilitian yang melibatkan pasien di Jepang, China, Eropa, dan Amerika dalam The American Journal of Clinical Nutrition menunjukan bahwa terdapat hubungan mengkonsumsi garam berlebihan dengan penyebab obesitas. 

Disaat mengkonsumsi makanan dengan kandungan garam secara berlebihan dapat menjadikan tubuh tidak peka terhdap pemberian sinyal rasa kenyang agar seseorang berhenti untuk makan, dimana hal ini dapat menyebabkan seseorang mengkonsumsi makan secara terus menerus tanpa rasa khawatir akan kandungan gizi dari makanan tersebut. Garam juga dapat membuat seseorang merasa haus karena garam memiliki kemampuan menahan air sehingga cairan didalam tubuh seseorang tersebut menumpuk pada beberapa bagian. Kondisi inilah yang menyebabkan berat badan seseorang  kian bertambah. Akan tetapi hal ini bersifat sementara, karena pada saat kita mengurangi kosumsi garam, maka air yang tertahan didalam tubuh kita akan keluar sehingga berat badan akan ikut berkurang.

Sebenarnya garam sangat bermanfaat bagi tubuh, jika dikosumsi secara baik dan tidak berlebihan, karena garam mengandung mineral yodium yang memiliki peran penting dalam menjaga organ tubuh agar dapat berfungsi dengan baik. Adapun manfaat yang didapatkan seperti menjaga produksi hormon thyroid , menjaga tekanan darah rendah, menjaga keseimbanagan cairan tubuh, menjaga fungsi organ tubuh, serta mencegah gangguan otak

Selama mengkonsumsi dengan baik dan benar, maka manfaat dari kandungan garam akan kita peroleh dengan baik pula, begitupun sebaliknya, apabila kita mengkonsumsi makanan dengan kandungan garam secara berlebihan makan akan berdampak buruk bagi kesehatan, tidak hanya pada masalah kegemukan, namun juga mengakibatkan gangguan kesehatan yang lebih serius, seperti gangguan keseimbangan cairan didalam tubuh, tekanan darah tinggi, jantung, ginjal, hingga stroke.

sumber :

Allodokter, 2021. 6 Manfaat Garam untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui. [Online] Available at: https://www.alodokter.com/jangan-selalu-dimusuhi-manfaat-garam-juga-banyak [Accessed 17 November 2022].

Hellosehat, 2022. Benarkah Konsumsi Banyak Garam Bikin Gemuk?. [Online] Available at: hellosehat 2022 https://hellosehat.com/nutrisi/obesitas/kebanyakan-makan-garam-bikin-gemuk/ [Accessed 17 November 2022].

Kompas, 2022. 6 Cara Mengurangi Konsumsi Garam untuk Menurunkan Berat Badan. [Online] Available at: https://health.kompas.com/read/22K17133400068/6-cara-mengurangi-konsumsi-garam-untuk-menurunkan-berat-badan [Accessed 26 November 2022].



Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)